Bukti KONI Sukses Sinerjikan Banyak Pihak, Kabupaten Bogor Juara Umum Porda XIII | Headline Bogor

CIBINONG – Kontingen Kabupaten Bogor sukses menjadi juara umum Pekan Olahraga Daerah (Porda) XIII Jawa Barat yang berlangsung di Kabupaten Bogor. Prestasi ini, selain berkat adanya dukungan serta dorongan dari Bupati Nurhayanti, jajaran Pemkab Bogor dan unsur Muspida Kabupaten Bogor, juga karena adanya peran besar jajaran Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI).

Peran itu terlihat dari dukungan dan motivasi yang diberikan Pengurus KONI kepada 60 cabang olahraga (cabor) dalam berlatih dan mengikuti kejuaraan-kejuaraan guna meningkatkan kualitas skill dan mental atlet masing-masing cabor. Hal itu dilakukan sejak tiga tahun lalu sampai dua bulan sebelum Porda mulai digelar.

Hal ini pun diakui oleh banyak pengurus cabor yang sangat merasakan sentuhan dari pengurus KONI selama masa latihan dan persiapan menghadapi Porda. Bahkan, sampai saat pertandingan Porda digelar, semua pengurus KONI terjun ke lokasi-lokasi pertandingan untuk memberikan dukungan moral sekaligus mengantisipasi adanya masalah-masalah di tengah arena.

Bacaan Lainnya

Ketua KONI Kabupaten Bogor H.M.Rusdi AS, yang ditemui Headlinebogor di Sekretariat KONI, Senin (16/10/2018), mengatakan bahwa prestasi juara umum Porda adalah hasil kerja keras semua pihak yang terlibat, bukan cuma KONI atau Pemkab Bogor dan Pengcab olahraga. “Tak ada yang dominan, banyak pihak yang bersinergi demi prestasi terbaik,” jelasnya.

Peran KONI, tambah Rusdi yang didampingi Sekretaris KONI Achmad Wildan dan Bendahara Sanja Al Madhari, sejak empat tahun lalu mengkonsolidasi semua cabor yang dipertandingkan di Porda, kemudian merapikan administasi atlet dan menyiapkan program pembinaan cabor dengan mengikutsertakan para atlet ke berbagai kejuaraan.

“Intinya KONI melakukan pembinaan sekaligus memompa motivasi serta semangat pengurus cabor, pelatih dan atlet untuk menatap dan mencetak prestasi maksimal di Porda. Teknis kegiatan tentu ada di Pengcab, administrasi dan hal-hal terkait anggaran kegiatan, KONI yang menghire,” papar Rusdi yang pernah menjabat Wakil Ketua DPRD Kab.Bogor ini.

Rusdi mengakui, sejak cabor-cabor Porda mulai dipertandingkan, dia dan pengurus lainnya berbagi tugas melakukan pendampingan untuk menebalkan semangat Pengcab dan ofisial serta menguatkan motivasi atlet dalam bertanding. “Selain itu, tugas kami ialah memonitoring dan membackup jika ada masalah administrasi atau ada insiden terkait hasil pertandingan,” imbuhnya.

Peran signifikan KONI dalam menghantarkan Kontinten Kabupaten Bogor menjadi juara umum Porda ini mengundang komentar berbau pujian dari berbagai pihak, termasuk dari Ketua Koalisi Masyarakat Peduli dan Pemerhati Olahraga (KOMPPO) Coky Pasaribu, yang memberikan acungan jempol kepada pengurus KONI.

“Kita bisa melihat bagaimana kerja keras jajaran pengurus KONI dalam beberapa tahun terakhir untuk mewujudkan Bogor Kahiji di Porda, sungguh saya terkesan dan mengapresiasi hasil dari pembinaan secara kontinyu terhadap atlet-atlet. Terbukti, ikhtiar tidak akan membohongi hasilnya, rasanya pantas jajaran KONI mendapat penghargaan dari Bupati,” ujar Coky.