HUT RI Ke 73, LMPI Kota Bogor Berkomitmen Meneruskan Spirit Perjuangan Para Pahlawan | Headline Bogor

KOTA BOGOR – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 73, Ormas Laskar Merah Putih Indonesia (LMPI) Kota Bogor bersama Muspika Poltek Koramil serta masyarakat Tanah Sareal Kota Bogor melakukan ziarah dan tabur bunga di salah satu makam Pahlawan (Bpk. Tijan-red), di Kota Bogor. (16 Agustus 2018)

Sejak pertama didirikan LMPI berkomitmen dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) serta berkomitmen menghargai jasa – jasa para pahlwan serta meneruskan perjuangan para pahlwan, karena anpa jasa – jasa para pahlawan kita tidak akan bisa menikmati indahnya kemerdekaan sampai saat ini.

Ketua LMPI MAC Bogor Timur, TB Elias yang mewakili Ketua Marcab Kota Bogor menceritakan bagaimana Pahlawan Bpk. Tijan berjuang dalam merebut kemerdekaan yang patut dicontoh generasi muda sekarang.

“Hari ini kami LMPI Kots Bogor memenuhi undangan Keluarga Bapak Tijan, dan Almarhum Bapak Tijan adalah seorang pejuang, di umur 13 tahun Bapak Tijan telah berjuang untuk memukul mundur pasukan Belanda, pernah Bapak Tijan dengan 12 anggotanya mencuri senjata di gudang – gudang penjajah Belanda, dan sampai gugurnya Bapak Tijan terus berjuang,” tutur TB Elias

TB Elias berharap generasi muda sekarang dapat mencontoh semangat para pahlawan terdahulu dalam berjuang merebut kemerdekaan.

Sebagai informasi makam Pahlawan Bapak Tijan berlokasi di Gang Tijan, Cimanggu Kota Bogor. (*)