Pembukaan Lapangan Sempur Bogor diBanjiri Warga

Bogor (headlinebogor.com), Pembukaan lapangan Sempur Bogor Minggu (05-02-2017) dipenuhi warga Bogor yang turut ikut serta maupun yang sekedar melihat. Setelah sebelumnya ditutup akibat akibat renovasi, sekarang warga dapat dengan bebas memasuki lapangan Sempur yang bertaraf Internasional. Seperti salah satu warga, Adi (30) mengaku datang bersama Istri dan anaknya untuk melihat pembukaan lapangan Sempur ini dan sangat senang karna lapangan sempur telah dibuka kembali untuk warga.

“saya datang bersama keluarga, dan sangat senang bisa melihat Pembukaan ini dan juga dibukanya kembali lapangan Sempur untuk warga.”

Meskipun kini telah dibuka untuk umum kembali, warga harus tetap berpartisipasi menjaga keamanan dan kenyamanan lapangan tersebut. Tentunya dengan selalu menjaga kebersihan dan tidak merokok di Lapangan Sempur.

Bacaan Lainnya

Menurut Bima Arya, sebagai Walikota Bogor, lapangan sempur ini dibuat Khusus dengan fasilitas yang terdapat pada lapangan Sempur.

“Lapangan Sempur semakin lengkap dengan adanya berbagai fasilitas seperti taman main anak-anak hingga jogging track,” ucap orang nomor satu di Kota Bogor tersebut.

Lapangan yang renovasi menghabiskan dana sekitar Rp 2,2 miliar tersebut akan beralih berfungsi sebagai taman berolahraga dan keluarga.

 “Sempur nanti harus mencerminkan kedua hal tersebut. Taman ini benar-benar hanya digunakan untuk olahraga dan keluarga tidak lagi dipakai untuk acara-acara promosi atau kampanye,” tegas Bima. (Wdi).*