Headline Nasional | SAKIP Award Tahun 2019, Pemerintah Kabupaten Bogor Torehkan Predikat B

KABUPATEN BOGOR – Menteri Pendayagunaan Aparatut Negara dan Reformasi Birokrasi, Tjahyo Kumolo, menyerahkan langsung Hasil Evaluasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) Tahun 2019 untuk Kabupaten Bogor kepada Wakil Bupati Bogor. Iwan Setiawan. (10/2).

“Alhamdulillah, Pemerintah Kabupaten Bogor mendapatkan nilai B dengan nilai 66,17 dengan adanya peningkatan dari hasil tahun 2018 dengan nilai 65,14. Penilaian tersebut menunjukan tingkat Akuntabilitas Kinerja, kualitas pembangunan budaya kinerja birokrasi dan orientasi penyelenggaraan Pemerintahan pada hasil untuk masyarakat serta efektifitas dan efisiensi penggunaan sumber daya pada Kabupaten Bogor sudah baik,” ujarnya.

Ia juga mengatakan, “saya mengapresiasi kinerja para OPD bisa mempertahankan nilai SAKIP B. Akan tetapi kita punya cita-cita tahun depan menjadi BB bahkan semoga bisa A,” ungkapnya.

Bacaan Lainnya

“Capaian tersebut berhasil diraih karena adanya komitmen yang kuat dari seluruh elemen dalam melakukan monitoring dan evaluasi terhadap pelaksanaan program kegiatan,” pungkasnya.

Sesuai dengan rilis berita dari Kementerian ini sehari sebelum penyerahan Rapor SAKIP ini, Kepala Biro Hukum, Komunikasi, dan Informasi Publik Kementerian PANRB Andi Rahadian di Jakarta, menjelaskan “salah satu langkah konkret yang dilakukan pemerintah untuk mewujudkan reformasi birokrasi adalah melalui pengelolaan anggaran secara efektif dan efisien. Hal ini dilakukan dengan menerapkan SAKIP.”