Headline Nasional | Update Jumlah Pengungsi Bencana Banjir Dan Tanah Longsor

JAKARTA – Berdasarkan rekapitulasi data dampak banjir dan longsor Jabodetabek dan Lebak yang dihimpun oleh Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) BNPB. Jumlah wilayah pengungsi terus menurun meskipun tidak terlalu signifikan.

Sabtu, 11 Januari 2020 pukul 18.00 WIB menunjukkan bertambah satu wilayah yakni Jakarta Timur yang semula 29 jiwa (pukul 06.00 WIB) saat ini (pukul 18.00 WIB) tidak ada pengungsi.

Selain itu, wilayah yang sudah tidak ada pengungsinya adalah Kabupaten Bekasi, Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan, Jakarta Barat, Jakarta Utara, Jakarta Pusat dan Kota Bogor.

Saat ini jumlah pengungsi tertinggi berada di Kabupaten Bogor sejumlah 15.003 jiwa di 33 titik pengungsi. Kedua di Kabupaten Lebak sejumlah 5.106 di 11 titik pengungsian. Terendah di Kota Depok sejumlah 48 jiwa di 7 titik pengungsian.

Masyarakat dihimbau untuk selalu siap siaga dengan membuat rencana antisipasi bencana. Lengkapi pemahaman bencanamu dengan membaca buku saku siaga bencana https://bnpb.go.id//uploads/24/6-buku-saku-cetakan-4-2019.pdf (*)

Sumber : BNPB