Jupiter Aerobatic Team Siap Meriahkan Langit Monas di HUT ke-79 TNI

Dok. Jupiter Aerobatic Team/JAT)

JAKARTA – Jupiter Aerobatic Team (JAT) dari TNI Angkatan Udara akan kembali unjuk gigi dalam rangka persiapan HUT ke-79 TNI yang akan digelar di Monas. Termasuk parade alutsista TNI.

JAT, yang sudah dikenal luas di dunia penerbangan, rutin tampil dalam berbagai acara besar, baik di dalam maupun luar negeri. Penampilan mereka telah menghiasi berbagai perayaan penting seperti HUT TNI AU, HUT TNI, HUT RI, serta acara internasional.

Jupiter Aerobatic Team dibentuk oleh para instruktur penerbang di Skadron Pendidikan 103, awalnya menggunakan pesawat MK 53 HS Hawk. Nama “the Jupiter” diambil dari callsign instruktur penerbang di Lanud Adisutjipto, Yogyakarta. Hingga kini, semua anggota JAT adalah instruktur terbang.

Bacaan Lainnya

Penampilan perdana JAT terjadi pada 5 Oktober 1997, bertepatan dengan perayaan HUT TNI, menggunakan 4 pesawat MK 53 HS Hawk. Setelah vakum pada tahun 2002, JAT kembali aktif pada 2008 dengan penerbangan pertama pada 4 Juli 2008 dalam upacara wingday sekolah penerbang.

Sejak 2011, tim ini menggunakan pesawat KT-1B Wongbee buatan Korea Selatan, yang dicat sesuai warna bendera Merah Putih.

Pesawat KT-1B Wongbee memiliki kecepatan maksimum 640 km/jam, jangkauan 1.700 km, dan mampu mencapai ketinggian 38.000 kaki.

Selain digunakan oleh Indonesia, pesawat ini juga dioperasikan oleh negara lain seperti Korea Selatan, Peru, Senegal, dan Turki.

Dengan keahliannya, Jupiter Aerobatic Team terus mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional dan siap menyajikan aksi memukau di langit Monas untuk menyambut HUT ke-79 TNI. (DR)